Kesombongan
Kesombongan adalah Suatu rasa atau emosi yang dimiliki manusia yang dapat dilihat dari segi negatif dan positif. Dimana dari segi Negatif kesombongan adalah sifat yang biasanya memicu perasaan supaya status atau prestasi seseorang meningkat atau bisa disebut dengan "Keangkuhan". Dan dari segi Positif kesombongan adalah sifat yang biasanya memicu perasaan supaya seseorang itu merasakan puas dengan dirinya sendiri yang menghasilkan pujian.Biasanya manusia yang memiliki kesombongan yang tinggi selalu menilai dirinya lebih dari segalanya,sehingga apa yang dia fikirkan sampai berlawanan dengan nalar karena mengharapkan sesuatu yang menurut kita tak wajar. Dan biasanya manusia yang meninggikan kesombongan biasanya suka banget kalau dipuji dan hidupnya ingin selalu dipuji oleh orang lain , ibaratnya orang tersebut tidak pernah puas dengan pujian.
Orang yang sombong akan merasakan bahwa semua kebaikan hanya berasal dari dirinya dan selalu membanggakan apa yang telah dimilikinya dan biasanya suka banget memandang rendah orang lain seakan yang dimilikinya itu, orang-orang pada gak punya.
Pokoknya orang yang tinggi akan kesombongannya merasa kalau dirinya orang yang paling sempurna dan tak ada orang lain yang menandingi.
Ciri-ciri dari Kesombongan
Dilingkungan kita mungkin sudah tak asing lagi dengan kesombongan, tapi kadang kita menafsirkan arti kata itu masih salah,bingung dan belum pasti. Apakah kita termasuk orang yang mempunyai sifat Kesombongan yang tinggi? Nah ini ada beberapa Ciri-ciri orang yang mempunyai tingkat kesombongan yang sangat tinggi.- Orang sombong selalu merendahkan orang lain. Orang tersebut biasanya tidak pernah mengahargai orang lain, kemampuan yang dimiliki orang lain tidak pernah berharga dimatanya.
- Selalu Membanggakan Dirinya Sendiri. Menurutnya dia lah yang paling benar dan paling hebat, sehingga biasanya keluar dari mulut nya omongan yang besar-besar padahal tidak sesuai dengan kenyataan.
- Selalu ingin terlihat menonjol didepan orang lain supaya banyak orang yang memujinya.
Kesombongan sebenarnya adalah hal yang tidak baik dilakukan dalam kehidupan karena kesombongan disebabkan hawa nafsu yang tinggi tanpa memikirkan perasaan orang lain,entah itu menyakiti atau membuat orang lain marah kita tidak peduli akan hal itu. dan biasanya apa yang dilakukan orang yang sombong saat membantu orang lain bukan karena ingin menolong dengan tulus tapi hanya ingin di puji semata.
Kesombongan Akan Menghancurkanmu Dalam Segala Hal
Ya, orang boleh semangat untuk meraih prestasi atau meningkatkan status ekonomi tapi jangan terlalu terbawa dengan dunia ini yg sifatnya keserakahan semata sehingga kita melupakan jati diri kita dan siapa kitaapa keuntungannya buat kita dengan kesombongan tersebut yg hanya ingin mendapat pujian dari dunia ini? Kesombongan hanya akan menghancurkanmu dalam segala hal, Gimana tidak?
coba lihat di dalam Lingkup Pekerjaan, jika kita seorang pekerja atau bos yang mempunyai sifat kesombongan yang tinggi, pasti karir kita, kesuksesan kita akan hancur. karena orang akan menganggap kita angkuh, dan tidak menghargai pekerjaan orang lain,dan ingin menang sendiri,sehingga orang akan malas untuk bekerjasama dengan kita, orang akan membenci kita karena kesombongan yang ada didiri kita. Padahal pekerjaan dan kesuksesan hanya ada jika ada rasa saling menghargai dan saling bekerjasama.
Kita lihat juga dalam hubungan asmara pacaran atau pun rumah dalam tangga, biasanya semua orang mempunyai mimpi yang indah bagi hubungan nya (pacaran/rumah tangga) kedepannya, ingin selalu bersama, bahagia bersama, merasa nyaman dengan pasangan, dan mempunyai keluarga yang utuh jika sudah menikah. Tapi dengan adanya kesombongan di salah satu orang akan memicu kehancuran dalam hubunganmu. gimana tidak? pasanganmu akan ilfeel jika melihat tindakanmu yang sok/ membanggakan diri sendiri, pasanganmu akan merasa sakit hati jika kamu tak pernah bisa menghargainya, pasanganmu akan kesal jika kamu salah tapi tetap angkuh mengakui jika kamu tetap benar, pasanganmu akan lari jika kamu selalu merendahkannya dan selalu menyombongkan apa yang kamu miliki. Hubunganmu akan hancur dan mimpi mempunyai keluarga yang utuh dan bahagia akan sirna karena Kesombongan.
Lihat juga didalam lingkungan atau bermasyarakat. Dilingkungan sekitar biasanya ada acara pertemuan antar warga untuk bergotong royong dalam memperbaiki desa, saling tolong menolong jika membutuhkan. Nah disini sangat diperlukan orang yang mempunyai kasih yang tulus, orang yang rendah hati dan suka tolong menolong tanpa pamprih. Nah jika kita sebagai warga sekitar yang punya sifat kesombongan yang tinggi kita akan dikucilkan dan mungkin warga lain enggan berkenalan dengan kita. gimana tidak? sifat kesombongan yang sukanya merendahkan diri orang lain, menolong karena ingin dipuji, dan selalu ingin menang sendiri itu akan dibenci oleh warga sekitar. Harapan kita ingin rukun dengan tetangga kayanya gak bisa, karena tetangga akan sulit menerima kesombongan kita.
Nah sekarang kita tahu kan dampak dari kesombongan itu? terlebih dalam agama itu sangat dibenci oleh Allah, karena yang sempurna hanya milik Allah. Gimana apakah anda mau meninggikan kesombongan lagi? Apakah anda ingin hancur dalam segala hal?
Kesombongan hanya akan membuat hidupmu hancur, berfikirlah dahulu sebelum kamu akan menyombongkan dirimu.
2 comments
apa yang agan tulis sangat menginspirasi sekali, ini memberikan suatu pencerahan kepada saya agar selalu bersyukur dengan apa yg didapat, bukan malah menyombongkan diri
terima kasih gan udah mampir
EmoticonEmoticon